Seleksi Penerimaan Murid Baru (SPMB)

MTs Walisongo Kedungwuni

Tahun Pelajaran 2026/2027

Mewujudkan Generasi Islam yang Berilmu, Beramal, dan Berakhlakul Karimah

Tentang Madrasah

Nama Madrasah

MTs Walisongo Kedungwuni

Alamat

Jl. Raya Kedungwuni Km.01 No.219

Kontak

0285 448 3724 / 0857 1963 0839 (Admin Pendaftaran)

Email

mts.walisongo.kedungwuni@gmail.com

Sejarah

MTs Walisongo Kedungwuni berdiri 2 Januari 1970, merupakan MTs pertama di Kecamatan Kedungwuni dan di Kabupaten Pekalongan dilatar belakangi dalam rangka ikut serta mencerdaskan kehidupan bangsa dan merintis pengembangan pendidikan umum berbasis keagamaan serta menampung berbagai aspirasi masyarakat khususnya dari tingkat ekonomi menengah ke bawah dengan pertimbangan biaya.

Pendaftaran

Tempat Pendaftaran

Jl. Raya Kedungwuni Km.01 No. 219
Selatan Gedung Kawedanan/Bank BRI KCP Kedungwuni
Kel. Kedungwuni Barat Kec. Kedungwuni

Syarat Pendaftaran

1. Lulusan SD/MI berusia maksimal 15 Tahun;
2. Memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN);
3. Mengisi Form Pendaftaran;
4. Melengkapi pendaftaran dengan membawa:
- Foto 3x4 4 Lembar;
- Salinan Akta Lahir, Kartu Keluarga, dan KTP Orang Tua;
- Salinan Kartu PKH/KIP/SKTM (jika ada);
- Salinan Rapor Kelas VI Semester Gasal;
- Salinan Piagam Kejuaraan (jika ada);
- Salinan SKHU dan Ijazah (jika sudah tersedia);
Berkas dimasukkan ke dalam map merah (untuk lulusan SD) atau map hijau (untuk lulusan MI/Ponpes).